Kami Berani Bermimpi

Assalamu'alaykum :D

Lama sekali rasanya tak jumpa dengan blog ini. Terakhir kali saya post tentang Morning Sick, bahkan saya tulis target2 menulis saya. Namun, tak ada post2 yang berkelanjutan setelah itu. Ironis sekali, haha. 
Baiklah, saya yang sedang dalam masa liburan ini tiba2 saja kangen menarikan jari2 ini untuk berbagi cerita. yosh paling tidak saya mulai dari hari ini.

Siang ini, tiba2 saya teringat perbincangan tadi mlam dengan sahabat saya, Sessy;

Sessy : iya jek, jadi kita s1 ini kan masih general, ilmunya masih coba2, nah gimana kalo kita lulus trus s2 dulu, kita gali ilmu yang lebih deep trus stelah lulus kita terjun deh ke masyarakat, jadi ilmu kita udah mantep gitu, bisa lebih bermanfaat

Jeki : enggak ses, kita ini kan s1 sekarang masih muda, kita bikin sibuk tuh diri kita dengan kegiatan, kita pupuk idealisme muda. Stelah itu, kita coba terjun ke masyarakat. Disitulah nanti kita akan belajar toleransi antara idealisme kita dan realita. setelah tahu realita, kita s2 dengan membawa pangalaman akan fenomena2 realita yang ada. kita kaji lebih jauh. trus balik lagi deh ke masyarakat.

Ini adalah malam kesekian yang kami habiskan dengan berbincang tentang topik ala kami. dari memperbincangkan topik sok keren seperti yakuza, pemerintahan soeharto, election US, hingga pada ujungnya kami selalu asik memperbincangkan mimpi, idealisme, value hidup, dan cita-cita. 

Akhir-akhir ini, kami sibuk membicarakan Indonesia Mengajar. Sibuk memikirkan kapan waktu terbaik untuk ikut Indonesia Mengajar tanpa berpikir ada sekian banyak pesaing di Indonesia yang mempunyai porsi peluang sama. Namun kau tahu, pada akhirnya, kami tak mempermasalahkan apakah kami mungkin diterima atau tidak, tapi bagaimana kami bisa berkontribusi bagi sekitar. Kebetulan saja, kali ini kami sedang dalam euforia kekaguman pada sebuah proyek bertitel Indonesia Mengajar. 

Yah, seperti orang bilang, kami seperti mahasiswa kebanyakan, asik hidup dalam idealismenya sendiri. Beginilah kami, menikmati masa muda dengan merajut mimpi. Masih sibuk berpikir, bagaimana memajukan negeri sendiri. Tak ada salahnya bukan, tak ada larangan dalam bermimpi. Tunggu saja nanti, bagaimana kami berjuang merealisasikan mimpi-mimpi kami. :D

#Kau tahu, berdiskusi dengan sahabat itu tidak ada bosannya, asiknya tak ada habisnya. 

Comments

  1. kagum banget laah sama jeki sama sessy, congrats ya 2 sahabat! Kalian kereeen!

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular posts from this blog

Indonesia: Tempat Berlindung Siapa?

It was the FIRST time....

Rezeki itu Allah yang ngatur, Nduk (part 1)